Jantung adalah salah satu organ very important untuk manusia bisa bertahan hidup. Gangguan pada jantung bisa terjadi kapan saja dan berisiko deadly bila tak tertangani dengan baik.
Dokter mungkin menyarankan sejumlah obat yang digunakan untuk mengatasi penyakit jantung, salah satunya adalah dobutamin.
Apa Itu Obat Dobutamin
Dobutamin adalah jenis obat yang menstimulasi otot jantung dan memperlancar aliran darah dengan membantu jantung untuk memompa darah dengan lebih baik. Obat dobutamin digunakan dalam pengobatan jangka pendek dekompensasi jantung akibat melemahnya otot jantung. Obat ini umumnya diberikan setelah obat-obatan jantung lainnya belum berhasil mengobati.
Dosis dan Aturan Pakai Dobutamin
Pada kondisi kerusakan hati akut
- Orang dewasa: 2,5-10 mcg/kg/menit. Dosis berkisar sekitar 0,5-40 mcg/kg/menit, disesuaikan dengan detak jantung, kondisi jantung, dan pengeluaran urin pasien.
- Anak-anak: 5 mcg/kg/menit, disesuaikan menjadi 2-20 mcg/kg/menit tergantung respons tubuh
Pada kondisi tes stres jantung
- Orang dewasa: 5 mcg/kg/menit selama 8 menit dengan peningkatan dosis sebanyak 5 mcg/kg/menit dengan maksimal dosis 20 mcg/kg/menit, dengan masing-masing dosis disuntikkan setiap 8 menit sebelum meningkatkan dosis selanjutnya.
Bentuk Obat Dobutamin
Suntik
Golongan Dobutamin
Obat Resep
Kategori Dobutamin
Obat jantung
Kontra Indikasi Dobutamin
Idiopathic hypertrophic subaortic stenosis (IHSS) dan pheochromocytoma atau tumor jinak di daerah kelenjar adrenal.
Interaksi Dobutamin
- Peningkatan risiko hipertensi bila dikonsumsi bersamaan dengan phenoxybenzamine
- Bisa menyebabkan aritmia jika dikonsumsi bersamaan dengan cyclopropan, halothane, quinidine, dan cardiac glycosides.
- Peningkatan tekanan darah jika dikonsumsi bersamaan dengan obat antihipertensi dan doxapram
- Penurunan efektivitas bila dikonsumsi dengan CaCl
- Peningkatan risiko ergotisme atau keracunan obat jika dikonsumsi bersamaan dengan ergotamin, ergometrinm atau methysergide.
- Peningkatan risiko efek samping bila dikonsumsi bersamaan dengan entacapone
Perhatian Penggunaan Dobutamin
Pasien dengan kondisi hipertiroid, myocardial ischaemia aktif, syok kardiogenik yang disertai hipotensi, glaukoma,
Konsultasikan kepada dokter bila sedang dalam masa kehamilan atau sedang menyusui.
Efek Samping Dobutamin
Efek sampingnya meliputi:
- Mual
- Muntah
- Anoreksia
- Sakit kepala
- Sesak napas
- Jantung berdetak terlalu cepat
- Sakit atau nyeri dada
- Sensasi geli atau menggelitik pada tubuh
- Keram pada kaki
- Demam
- Ruam pada kulit
- Angina
- Palpitasi jantung
- Rasa cemas
- Tremor
- Kejang
- Inkontinensia urin
- Myocardial ischaemia
- Hipotensi
Simak Video “Connie Nurlita Meninggal karena Serangan Jantung, Apa Saja Gejalanya?“
[Gambas:Video 20detik]
(suc/suc)