Jakarta

Para peneliti melakukan pemeriksaan otak dari tiga jenazah yang diduga adalah ‘Zombie’. Banyak warga di wilayah pedalaman desa Haiti meyakini, ketiga jenazah tersebut sudah lama meninggal, namun kembali bangun dari kematian sehingga bersikap aneh saat masih hidup.

Sebelumnya, dalam sebuah penelitian yang diterbitkan pada 1997, para peneliti menyelidiki tiga kasus serupa menggunakan elektroensefalografi dan teknik pengujian DNA. Mereka ingin menemukan penjelasan rasional untuk teori Voodoo Haiti yang menyebut, roh orang mati dapat ditangkap oleh tukang sihir (bokor), untuk kemudian digunakan jiwanya untuk menghidupkan kembali mayat segar menjadi zombie yang berjalan di sekitar daerah pedesaan.

Namun alih-alih membenarkan bahwa ketiga jenazah tersebut adalah zombie, peneliti justru menduga ketiga jenazah tersebut sebenarnya mengidap penyakit dan masalah medis lain, yang kemudian membuat bentuk dan gesturnya bak zombie.

“Identifikasi yang salah dari orang asing yang mengembara, sakit jiwa, oleh kerabat yang berduka adalah penjelasan yang paling mungkin,” tulis penulis menyimpulkan penelitiannya, dikutip dari indy100, Jumat (16/6/2023).

Jenazah Pertama: Wanita Berjalan Lambat, Susah Berkomunikasi

Penulis dalam penelitian tersebut menggambarkan, salah satu jenazah wanita diduga zombie berjalan dengan sangat lambat dan kaku, kepalanya selalu tertunduk, dan hampir sama sekali tidak menggerakan lengan. Wanita tersebut juga tidak bisa berkomunikasi, namun terkadang masih menggumamkan kata-kata yang tidak dapat dipahami.

Namun mengacu pada pemeriksaan elektroensefalogram, sistem saraf pusat wanita tersebut baik-baik saja. Ada kemungkinan, wanita tersebut mengalami skizofrenia katatonik. Walaupun memang, dugaan tersebut juga tidak menjelaskan mengapa wanita tersebut diduga bisa bangkit dari kematian.

Mereka menduga, wanita tersebut kemungkinan memang tidak pernah meninggal dunia, namun telah diberi racun saraf sehingga mengalami katalepsi. Kondisi inilah yang mengelabui para warga, hingga menimbulkan kesan wanita tersebut telah meninggal.

Ditambah, kurangnya oksigen di dalam kubur mungkin mengakibatkan kerusakan otak. Walhasil ketika dikeluarkan dari kubur, fisik wanita tersebut berbentuk seperti zombie.

Simak Video “Ratusan Burung yang Mati di Meksiko Disebabkan Fenomena El Nino
[Gambas:Video 20detik]