Jakarta –
Manusia memiliki kadar kalium di dalam tubuhnya. Sebagai informasi, kalium atau disebut juga potasium adalah mineral di dalam tubuh yang dapat mengendalikan fungsi sel saraf dan otot.
Tak hanya itu, ada sejumlah manfaat lain dari kalium untuk tubuh yang jarang diketahui. Nah, kalium bisa didapat dari berbagai makanan seperti buah, sayuran, dan ikan.
Lantas, apa saja manfaat kalium bagi tubuh? Lalu dari mana sumber kalium bisa didapat? Simak pembahasannya secara lengkap dalam artikel ini.
Manfaat Kalium Bagi Tubuh
Ada sejumlah manfaat dari mineral kalium bagi tubuh manusia. Dilansir dari berbagai sumber, berikut manfaat kalium untuk tubuh:
1. Mencegah Tekanan Darah Tinggi
Manfaat kalium yang pertama yakni dapat mencegah tekanan darah tinggi atau hipertensi. Namun perlu diingat, hal ini juga harus diimbangi dengan mengkonsumsi kalium tinggi dan kadar natrium yang rendah.
2. Memelihara Tulang dan Otot
Dilansir Medical Information At present, sebuah studi menunjukkan bahwa orang yang rutin mengkonsumsi buah dan sayuran yang mengandung potasium memiliki kepadatan mineral tulang yang lebih tinggi. Akan tetapi, dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memastikan hasil studi tersebut.
Mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung potasium juga dapat membantu memelihara massa otot, khususnya pada lansia dan orang yang mengalami kondisi pengecilan otot.
3. Menjaga Kesehatan Ginjal
Mengkonsumsi makanan yang mengandung kalium juga dapat menjaga kesehatan ginjal. Sebab, orang yang jarang mengkonsumsi kalium dapat menghambat kemampuan ginjal untuk menyerap kembali kalium.
Akan tetapi, mengkonsumsi makanan yang mengandung kalium tinggi tidak disarankan bagi pasien penderita penyakit ginjal karena bisa berdampak buruk.
4. Mengurangi Retensi Air
Mengutip Healthline, retensi air dapat terjadi karena kelebihan caranya yang menumpuk di dalam tubuh. Untuk mengatasi hal tersebut, kalium diyakini dapat digunakan untuk mengatasi retensi air.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa asupan kalium yang tinggi dapat membantu mengurangi retensi air dengan cara meningkatkan produksi urin dan menurunkan kadar natrium.
Sumber Kalium Pada Makanan
Apabila detikers butuh asupan kalium untuk kesehatan tubuh, simak daftar sejumlah makanan di bawah ini yang mengandung sumber kalium tinggi:
- Buah bit
- Ubi
- Kacang putih
- Kentang
- Alpukat
- Ubi jalar
- Bayam
- Kangkung
- Ikan salmon
- Pisang
Efek Kekurangan Kalium Pada Tubuh
Kekurangan kalium atau hipokalemia dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, di antaranya sebagai berikut:
- Tekanan darah tinggi
- Risiko terserang batu ginjal
- Mudah sembelit
- Mudah lelah
- Otot tubuh lemah
Itu dia manfaat kalium bagi tubuh beserta sumber makanan yang mengandung kalium tinggi. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi detikers.
Simak Video “ KuTips: Waspadai Anak-anak Menelan Benda Asing dengan Cara Ini! “
[Gambas:Video 20detik]
(ilf/fds)
Leave a Reply